-->

Tips Rahasia dan Contoh Soal Tes Army Alpha Intelegence dengan Pembahasan + Army Alpha Test Download PDF

Tips Rahasia dan Contoh Soal Tes Army Alpha Intelegence lengkap dengan Pembahasan  dan juga ada bagian download soal army alpha test


Caraable.com -- Tes Army Alpha bagian dari Tes Psikotes yang mengasah kemampuan kita mengikuti aturan dengan baik dan tepat. Tips rahasia Tes Army Alpha ini akan mengulas tuntas bagaimana memaksimalkan nilai tes sahabat Caraable. Contoh soal tes army alpha Intelegence juga akan dibahas tuntas di postingan kali ini.

Sebenarnya Tes Army Alpha Intelegence ini tidak sering ditemui, tapi masih mempunyai probabilitas untuk keluar dalam sebuah Tes Psikotes rekrutmen kerja. Meskipun, jumlah pertanyannya tidak sebanyak dan sesering Deret Angka dan Deret Gambar.

Tes Army Alpha Intelegence dalam sebuah tes  disini adalah tes rekrutmen kerja, seperti, Tes Potensi Dasar (TDP), Tes Potensi Akademik, baik untuk melamar kerja BUMN, PNS, Porli dan TNI. ataupun tes untuk pengajuan beasiswa untuk S1 ataupun S2.

Seperti 2 tes sebelumnya, Tes Army Alpha Intelegence ini masuk dalam Paper and Pencil Test. Dalam kategori ini memiliki 3 bagian yakni: Tes KraepelinTes Pauli, dan Tes Army Alpha.


  


Dalam penjelasan nya, postingan ini akan memberikan mulai dari Penjelasan Materi terkait Tes Army Alpha Intelegence, Aturan Pengerjaan, dan Tips Rahasia Tes Army Alpha Check.

Setelah memahami materi, akan diberikan contoh soal Tes Army Alpha Intelegence dengan pembahasan lengkap. Bahkan untuk meningkatkan kemampuan sahabat caraable, caraable memberikan Army Alpha Test Download PDF, yang bisa didownload gratis.


Silahkan check resume poin penting dibawah ini

Penjelasan Materi Tes Army Alpha Intelegence


Sebenarnya Tes Army Alpha Intelegence ini mudah dipahami secara langsung, ketika melihat contoh soal pasti langsung mengerti. Tapi yang membuat nya susah adalah perintah pertanyaan nya.

Apa yang susah dari perintah tersebut?

Jadi anda akan diinstruksikan dengan sebuah instruksi panjang lebar, dan kalian hanya boleh mengeksekusi instruksi tersebut hanya 5 detik. Lewat dari itu, berarti anda gagal di satu pertanyaan tersebut.

Tujuan dari perintah atau instruksi itu apa?

Jadi secara umum Tes Army Alpha Intelegence  menilai kemampuan kita dalam segi kosentrasi, kemampuan berfikir dan kejelian kita. Dari berbagai instruksi tersebut, juri akan bisa melihat bagaimana kemampuan kalian mengikuti perintah. Ini juga akan berhubungan tips rahasia tes army alpha dibawah.

Apa hubungan nya instruksi/perintah dengan Tes Army Alpha?

Saya akan sedikit memberikan spoiler, karena akan dibahas lebih lanjut di Aturan Pengerjaan Tes Army Alpha Intelegence dibawah. Jadi soal dalam tes army alpha ini berupa pola, huruf, angka atau kombinasi keduanya.

Tapi yang perlu diingat disini, disini tidak ada pilihan jawaban, untuk menjawabnya, sahabat caraable harus mengikuti instruksi/ perintah yang diberikan. Instruksi tersebut diimplemantasikan ke soal yang ada.

Untuk lebih jelasnya mari kita lihat aturan pengerjaan tes Army Alpha Intelegence dibawah ini.

Back to Content


Aturan Pengerjaan Tes Army Alpha Intelegence


Pertama, Dalam Tes Army Alpha Intelegence ini akan memberikan 12 soal.

Note: Soal yang diberikan dalam tes ini bisa berupa, pola, Angka, huruf atau gabungan 2 subjek.

Kedua, Para panitia rekrutmen akan mulai meng instruksikan kalian sebelum tes, selama tes, dan setelah tes.

Note: Dengarkan semua instruksi, terlebih selama Tes Army Alpha Intelegence ini, karena tanpa kalian mendengarkan, kalian tidak akan bisa menjawab soal tersebut.

Ketiga, Kalau ada 12 soal berarti ada 12 instruksi atau perintah yang akan diberikan oleh panitia rekrutmen perusahaan atau instansi.

Keempat, Gambar lah atau implemantiskan instruksi atau perintah yang diberikan ke soal yang diberikan sebelumnya.

Kelima, Sahabat Caraable tidak bisa mengoreksi hasil kalian, karena instruksi hanya diberikan sekali saja. Dan biasanya instruksi yang diberikan dalam Tes Army Alpha Intelegence ini menggunakan bahasa atau istilah yang susah dipahami.

Keenam, Sahabat caraable hanya memiliki waktu antara 5-10 detik, untuk mengimplemantasikan instruksi yang diberikan ke soal.

Ketujuh, kumpulkan hasil kalian, setelah instruksi selesai diberikan.

Back to Content


Tips Rahasia Tes Army Alpha Intelegence


Setelah membahas materi diatas pasti ada banyak pertanyaan di pikiran anda terkait Tes Army Alpha Intelegence ini. Karena akan selalu ada kesusahan di setiap soal psikotes. Lalu adapun penilaian dalam Tes Army Alpha Intelegence ini juga, perhatikan list berikut ini:

  1. 1-3 jawaban benar = Kurang
  2. 4-6 jawaban benar = Cukup
  3. 7-9 jawaban benar = Baik
  4. 10-12 jawaban benar = Sangat Baik

Jadi usahakan minimal anda mendapatkan jawaban yang benar antara 7-9. Maksimalnya ya kalau bisa benar semuanya sahabat caraable.

Untuk mendapatkan nya pasti harus tahu apa yang di kerjakan dan bagaimana mengerjakannya. Berikut caraable sudah merangkup tips rahasia Tes Army Alpha Intelegence dibawah ini.


Tips dan Trik Rahasia Tes Army Alpha versi Caraable

  • - Jadi tips rahasia dalam Tes Army Alpha ini kuncinya adalah mendengarkan, dan memahami istilah yang diberikan dalam instruksi.
Contoh:  melintang, bidang, DLL.

  • - Tapi jangan terfokus pada istilah saja, karena dalam instruksi Tes Army Alpha Intelegence juga ada yang berisi teka- teki
Misal: "berapa KG dalam satu kuintal. Centang pada lingkaran yang benar". Seperti itulah salah satu contoh instruksi yang ada teka teki nya.

  • - Usahakan berlatih dengan teman anda, Dan  juga gunakan stopwatch, untuk melatih kecepatan anda.
Note: ingat waktu setiap soal hanya 5-10 detik, telat mikir, maka anda gagal. Itulah pentingnya latihan disini.

  • - Lihat contoh soal yang banyak, agar kalian tahu jenis soal, istilah bahasa, macam pola, DLL. Ini untuk melatih
  • - Selalu fokus pada soal dan instruksi, jangan pikirkan soal yang belum di instruksikan. Hanya berfokus pada satu soal yang dibahas saja
  • - Download latihan Soal Tes Army Alpha Intelegence dibawah untuk latihan anda, gratis.

Back to Content


Contoh Soal Tes Army Alpha Intelegence dengan Pembahasan


Setelah memahami semuanya, dari materi dasar, aturan pengerjaan dan tips rahasia Tes Army Alpha, sekarang waktunya contoh soal Tes Army Alpha Intelegence dengan Pembahasan lengkap dibawah ini.

1. Petunjuk Pengerjaan
Dengarkan instruksi dari panitia.
Setiap soal hanya mendapatkan 5 detik untuk menjawabnya.
Soal dijawab, setelah panitia bilang mulai.
Dan berhenti menjawab, saat panitia bilang stop.

Soal:
  1. Coretlah angka yang bersifat ganjil dan memiliki huruf didalamnya.
  2. Jika ada angka ganjil diatas 6, maka coret juga.

contoh soal army alpha dalam bagian psikotes dan pembahasan army alpha psikotes

Pembahasan: instruksi pertama mencoret yakni "3P" karena angka ganjil "3" dan memiliki huruf "P". Lalu instruksi kedua, maka yang dicoret adalah angka 7 dan 9 (karena lebih dari 6, sesuai instruksi)

Seperti itulah, maka subjek lainnya tidak dicoret karena tidak ada instruksi yang mengharuskannya.

Note: Ingat berfikir dan mencoret angka hanya dalam waktu 5 detik saja.

Itu contoh yang mudah, instruksi tanpa teka-teki, istilah mudah dipahami. Jadi jangan terlalu menganggap muda. Caraable memilih kan contoh paling mudah agar sahabat caraable bisa mengerti semua hal yang saya jelaskan diatas.

Ada yang Susah?

Pasti ada, lihat dibawah untu mengecheck dan tempat download dibagian Army Alpha Test Download dibawah ini.


Back to Content


Army Alpha Test Download PDF

Mari kita tes kemampuan kalian di bagian Tes Army Alpha, lanjut ke download Latihan soal. (Click tombol dibawah)



Belajar Semua Paper and Pecil Test


  

Kembali ke Master Guide Psikotes

Belajar tes psikotes lainnya bisa klik Master Guide Psikotes dibawah ini




Back to Content


Salam,
Caraable
Seorang blogger yang ingin melatih kemampuan menulis dengan cara berbagi manfaat dan pengalaman.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Tips Rahasia dan Contoh Soal Tes Army Alpha Intelegence dengan Pembahasan + Army Alpha Test Download PDF"

  1. Selamat siang kak, mau tanya. Jenjang sekolah apa yang bisa menggunakan army test sebagai instrumen untuk mengukur tingkat konsentrasi siswa?

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel