Tes Psikotes Melengkapi Gambar || Penjelasan Materi, Contoh Soal, Latihan Soal dan Pembahasan
Caraable.com --Tes Psikotes Melengkapi Gambar ini jarang muncul dalam bagian soal psikotes, seperti halnya Pengelompokan Gambar. Bahkan jika dibanding kan Deret Gambar dan Deret Angka dan Huruf, kuantitas nya sangat jauh. (Itu berdasarkan pengalaman pribadi penulis)
Meskipun begitu, Soal Melengkapi Gambar juga masuk dalam deretan soal tes psikotes, seperti: Tes Potensi Dasar (TDP), Tes Potensi Akademik, baik untuk melamar kerja ataupun tes pengajuan beasiswa untuk S1 ataupun S2.
Tes Pengelompokan Gambar ini juga masuk dalam bagian Tes Penalaran Figural, yang terdapat 7 bagian, yakni Tes Deret Gambar, Penalaran Gambar, Gambar Embed, Lipatan Kertas, Analisis Gambar, Pengelompokan Gambar, dan Melengkapi Gambar.
Yup, ini rangkaian terakhir dalam Tes Psikotes Penalaran Figular. Tapi nanti kemungkinan Caraable tambah dengan Penalaran Figular yang lainnya.
Seperti yang sudah-sudah dalam Penalaran Figular. Tes Psikotes Melengkapi Gambar ini juga akan membahas penjelasan materi dasar sampai tingkat lanjut. Dalam penjelasan materi Melengkapi Gambar ini akan dibahas juga mengenai aturan main tes psikotes melengkapi gambar, lalu dilanjutkan dengan adanya tips pengerjaan tes psikotes Melengkapi Gambar ini.
Sahabat Caraable juga akan menemui contoh soal Tes Psikotes Melengkapi Gambar beserta pembahasan nya. Dan di akhir akan diberikan latihan soal tambahan terkait tes psikotes melengkapi gambar supaya lebih memahami dan mendukung penjelasan materi Tes Psikotes Melengkapi Gambar.
Oke, mari kita mulai bagian pertama
Penjelasan Materi Melengkapi Gambar
Tes Psikotes Melengkapi Gambar hampir sama seperti dengan Tes Psikotes Deret Gambar. Kesamaannya yakni, sahabat caraable harus mencari gambar lanjutan untuk melengkapi gambar.
Perbedaan antara Tes Psikotes Melengkapi Gambar dan Deret Gambar, kalau Deret Gambar mencari pola lanjutan tapi tidak untuk melengkapi gambar soal. Sedangkan, Melengkapi Gambar, kita juga disuruh mencari pola lalu memasang nya di gambar soal.
Tidak terlalu sulit sebenarnya kalau pola yang diujikan adalah pola dasar, seperti segitiga, lingkaran, kotak DLL. Tapi kalau polanya merupakan gabungan dari banyak pola dan memiliki kompleksitasan yang tinggi, maka akan butuh waktu untuk memahaminya kan sahabat caraable.
Aturan Main Melengkapi Gambar
Pertama, Sahabat Caraable akan diberikan sebuah pola gambar besar dengan satu bagian yang hilang. (Biasanya ditandai dengan tanda tanya (?) untuk bagian yang hilang)
Kedua, sahabat caraable disuruh mencari bagian pola gambar yang hilang, sehingga menjadi satu gambar utuh.
Ketiga, sahabat caraable akan diberikan pilihan jawaban, akan ada 4 pilihan jawaban dari A-D.
Keempat, sahabat caraable disuruh memilih diantara jawaban tersebut. Ditujukan untuk melengkapi gambar soal di bagian pertama tadi.
Kelima, Jika dirasa sudah tepat maka tinggal pilih jawaban anda.
Tips Melengkapi Gambar
- - Cermati pola gambar dengan teliti, terlebih pada bagian ujung garis atau pola yang berdekatan dengan bagian yang hilang
- - Coba gunakan metode pencerminan, biasanya pola yang hilang akan sama dengan bagian atas/bawah dan samping, tinggal balik saja polanya.
- - Jika kalian kesusahan dengan cara pencerminan, coba dengan manual, dengan menarik garis lurus di bagian akhir pola yang hilang
- - Fokus pada pola disamping pola yang hilang saja, tidak perlu memperhatikan semua pola gambar. Agar menghemat waktu juga.
Contoh Soal Melengkapi Gambar dan Pembahasan
Sekarang mari kita lihat beberapa contoh soal tes psikotes Melengkapi Gambar yang akan dibahas secara lengkap dengan pembahasan nya.
Tapi yang perlu diingat disini, ini adalah contoh soal Tes Psikotes Melengkapi Gambar dan Pembahasan dipilihkan yang paling mudah, untuk yang lebih sulit, kalian bisa melihat di Latihan Soal Melengkapi Gambar di bagian bawah setelah contoh soal.
Oke, sebelum latihan soal, mari kita lihat contoh soal untuk lebih memahami penjelasan materi diatas
1. Tentukan Pola yang hilang di gambar bawah ini. Pilih antara jawaban A, B, C dan D.
Pembahasan: Perhatikan gambar dibawah kata pembahasan diatas. Lihat semua pilihan jawaban hampir sama. Tapi yang membedakan jawaban D menjadi benar, adalah terbentuk nya 2 segitiga berbentuk kecil yang menyerupai "dasi kupu-kupu" . Dan sama dengan bagian sampingnya juga, coba lihat pola disamping kirinya.
Jawabannya: D
2. Temuka pola yang hilang diantara jawaban A, B, C dan D.
Pembahasan: Lihat gambar untuh dibawah kata pembahasan diatas. Penjelasannya hampir sama dengan No. 1. Samakan dengan bagian samping atau atasnya.
Kalau bingung lihat kembali Tips Melengkapi Gambar diatas, dan juga pembahasan No. 1 diatas.
Jawabannya: D
Latihan Soal Melengkapi Gambar
Mari kita tes kemampuan kalian di bagian Melengkapi Gambar, lanjut ke Latihan soal. (Click tombol dibawah)Belajar Semua Penalaran Figural
Kembali ke Master Guide Psikotes
Belajar tes psikotes lainnya bisa klik Master Guide Psikotes dibawah ini
Salam,
Caraable
0 Response to "Tes Psikotes Melengkapi Gambar || Penjelasan Materi, Contoh Soal, Latihan Soal dan Pembahasan "
Post a Comment